Membangun pemuda / pemudi untuk mengenal ajaran islam lebih dalam. Membina silahtuhrrahim terhadap semua elemen umat islam. Membangun sikap positif dan membuka wawasan umat tentang sistem dakwah dalam dunia islam. Memahami arti pentingnya fungsi lingkungan islami dalam membentuk pribadi umat masa depan. Menggapai ridho Allah dan syafa’at Rosulullah SAW sebagai hasil dari aktifitas kebaikan yang terus menerus sedang kita lakukan. Menjaga budaya Peringatan Maulid Nabi Muhammad SAW dan menjaga budaya islam yang diajarkan oleh orang tua kita terdahulu.

Orang Jika Sudah Mendapatkan Ketenangan Sudah Asik Hidupnya



Puji syukur kepada Allah SWT yang mengumpulkan kita di Majlis Nurul Musthofa mudah-mudahan Allah terangi hati kita dengan cahaya al-Musthofa. Semoga Allah SWT memuliakan kita punya mata dapat memandang al-Musthofa. Semoga Allah SWT menjadikan kita golongan orang-orang yang membela Nabi Muhammad SAW.

Ini semata-mata karunia dari Allah SWT, cintanya, baiknya Allah SWT kepada kita semuanya Allah SWT hadirkan kita di majlis yang penuh barokah yaitu majlis ilmu ini adalah pintu kita menuju keridhoan Allah SWT. Maka patutlah kita bersyukur atas nikmat, maka kita minta sama Allah SWT biar Allah SWT tambahin nikmat kita tersebut. Karena kebaikan dari Allah SWT, keberkahan dari Allah SWT, karunia anugrah dari Allah SWT tidak dapat dihitung betapa banyaknya pemberian dari Allah SWT.

Dan salahsatu jalan menuju hidayahnya Allah SWT cara cepatnya kita sampai kepada Allah SWT adalah dengan melalui washilahnya Nabi Muhammad SAW. Dan Allah SWT telah memberikan atau menjadikan Nabi Muhammad SAW rahmat kasih sayang untuk seluruh manusia bahkan mahluk hidup karena Nabi Muhammad SAW rahmat kasih sayangnya untuk seluruh mahluknya Allah SWT.

Maka alangkah baiknya untuk kita para laki-laki maupun perempuan yang hadir, ambil bagian dari kebaikan tersebut. Karena Nabi Muhammad SAW adalah kasih sayangnya Allah SWT. Nabi Muhammad SAW adalah nikmat yang paling besar dari Allah SWT. Maka kita bersyukur Allah SWT jadikan kita sebagai umat Nabi Muhammad SAW.

Perkumpulan kita setiap malam minggu ditempat ini adalah karunia dari Allah SWT semata-mata dari Allah SWT. Tidak ada yang bisa hadir duduk di majlis seperti ini melainkan atas anugerah karunia dari Allah SWT. Semoga Allah SWT kita minta kepada Allah SWT biar Allah terus berikan, bukakan taufiknya kepada kita semuanya. Karena jika Allah SWT sudah membukakan pintu taufik untuk kita karunia anugerah Allah SWT maka kita masuk kedalam pintu hidayahnya Allah SWT.

Kalau sudah dibukakan pintu hidayah untuk kita maka akan dibukakan pintu selanjutnya yaitu pintu takwa. Kalau sudah dibukakan pintu takwa kita kepada Allah SWT maka akan dibukakan juga pintu taubat. Kalau sudah dibukakan pintu taubatnya buat kita semua maka akan dibukakan pintu cintanya Allah SWT. Maka jika sudah dibukakan pintu cintanya Allah SWT kepada kita maka dibukakan juga setelahnya pintu ridho yang kita dapat, ridho yang besar dari Allah SWT.

Kalau Allah sudah ridho sama kita, maka hakikatnya kita sudah di surga di dunia sebelum surga di akhirat. Semoga Allah SWT membukakan pintunya untuk kita, pintu ridhonya yang besar. Nabi Muhammad SAW ngajarin kita didalam doanya Nabi Muhammad SAW, karena doanya Nabi Muhammad SAW begitu agung. Nabi Muhammad SAW ngajarin ini doa untuk kita baca setiap hari karena ini merupakan salah satu doa yang agung buat Nabi Muhammad SAW:

"Allahumma Inna Nas Aluka Ridhoka Wal Jannah, Wa Naudzubika Min Sakhotika Wannar."

Artinya:
Ya Allah sesungguhnya kami minta kepada-Mu ridho dan Syurga-Mu dan kami berlindung dari Neraka-Mu.

Di doa tersebut kita meminta ridhonya Allah SWT dan minta surga dan minta dijauhkan dari neraka. Kalau sudah dibukakan keridhoan Allah SWT maka kita akan dibukakan pintu surga sama Allah SWT. Salah satu mendapatkan keridhoan Allah SWT adalah dengan kita berjalan di jalannya Nabi Muhammad SAW. 

Berkata Habib Abdullah bin Alwi Al Haddad:
"Bahwa kebaikan dunia dan akhirat berkumpul dengan kita mengikut Nabi Muhammad SAW."

Maka kita ikuti Nabi Muhammad SAW.

Kenapa kita harus mengikuti Nabi Muhammad SAW?

Allah SWT yang menciptkan kita, yang memberi rezeki kita, yang memberi kenikmatan kepada kita, yang memerintahkan kita untuk jadikan Nabi Muhammad SAW adalah contoh yang baik untuk kita. Sebagaimana Allah SWT katakan dalam al Qur'an bahwasanya Allah SWT menjadikan Nabi Muhammad SAW mwnjadi panutan untuk kita semuanya, tidak ada nikmat yang besar, tidak ada nikmat yang paling agung selain kita mengikuti Nabi Muhammad SAW.

Nabi Muhammad SAW mengajarkan kita penuh dengan kasih sayang. Allah SWT hindarkan Nabi Muhammad SAW dari api neraka. Mudah-mudahan Nabi Muhammad SAW memberikan syafa'at untuk kita semua. Mudah-mudahan menjadi hujat untuk kita di hari kiamat. Ketika kita memiliki mata ingin memandang wajah suci Nabi Muhammad SAW maka kita jaga mata kita, kita suciin mata kita supaya bisa memandang wajah Nabi Muhammad SAW.

Kita datang duduk dan hadir di majlis-majlis semata-mata karena Nabi Muhammad SAW. Semoga Allah SWT takdirkan kita dapat berkumpul bisa berjumpa dengan Nabi Muhammad SAW di dunia dan di akhirat.

Segala puji syukur kepada Allah SWT yang telah datangi Nabi Muhammad SAW kepada kita yang penuh kasih sayang, penuh dengan kelembutan, dipermudah tidak dipersulit, dirangkul bukan dipukul. Mudah-mudahan Allah SWT ampunkan kita semuanya. Kita sekarang kumpul di bulan yang agung yaitu Rajab dan dinamakan di hadromaut bulan Rajab adalah bulannya istigfar. Maka alangkah baiknya kita perbanyak istigfar. Karena kita sadar butuh taubat dan istigfar. Karena Allah SWT sudah menerima taubat kita maka Allah SWT menjadikan kita hamba yang dicintai oleh Allah SWT.

Semoga Allah SWT jadikan kita orang yang bertaubatan nasuha, kita kumpul di bulan yang mulia di majlis yang mulia karena Allah SWT terima taubat kita dan kita perbaruhi niat kita kepada Allah SWT. Kita katakan semuanya: "Tubna ilallah... Tubna ilallah... Tubna ilallah..." dan Allah SWT terima taubat kita maka tenang hidup kita dicintai Allah SWT. Kalau Allah SWT sudah cinta sama kita, kita mau mengeluh untuk apa? gak ada yang bisa kita keluhin kalau kita sudah dapat cintanya Allah SWT.

Berkata ulama Syeikh Hikam:
"Kalau kita sudah dapatkan Allah SWT, sudah dapatkan cintanya Allah SWT, apa yang mau kita keluhkan? kita sudah dapat cintanya Allah SWT. Gak ada yang pantes buat kita keluhkan."

Maka kita dapatkan cintanya Allah SWT dengan taubat kita kepada Allah SWT. Kita dekati Allah SWT dengan taubat kepada Allah SWT. Mau disayang Allah SWT maka bertaubat kepada Allah SWT. Semoga Allah SWT jadikan kita betul-betul taubat nasuha, kita bertaubat dari segala dosa-dosa kita, karena Allah SWT melihat hati-hati kita,  sebagaimana kabar dari Rasul SAW sesungguhnya Allah SWT tidak melihat dari rupa kita, yang dia lihat adalah hati kita, keikhlasan kita. Semoga Allah SWT pandang kita masuk kedalam jalan yang diridhoi Allah SWT. 

Kita sering mendengar Qasidah Habib Abdullah bin Alwi Al Haddad yaitu Alaika Kitabullah, wajib atas kita untuk bertaubat kepada Allah SWT. Ini qasidah hanya terdiri 5 bait, 5 bait tersebut jika dikumpulkan maknanya lebih besar dari Ihya Ulumuddin. Maka alangkah baiknya kita bertakwa kepada Allah SWT ketika sendiri maupun beramai-ramai. Maka kita sudah takwa kepada Allah SWT kita sudah masuk kedalam gerbongnya Nabi Muhammad SAW. Allah SWT ngumpulin kita semua melainkan keinginan Allah SWT. Kita semua yang hadir merupakan tamunya Allah SWT.

Kumpulkan kita semata-mata karena anugerah dari Allah SWT dan kumpulnya kita setiap malem ini hadir kita dapatin 4 perkara ini maka kita dapatkan semuanya apa-apa yang kita ingikan dari Allah SWT. 

Kita berkumpul dan berzikir kepada Allah SWT maka kita akan mendapatkan pahala atau hadiah langsung dari Allah SWT. Dan kedua turun ketenangan di dalam hati kita. Tidak semua orang yang kita lihat orang yang mencari dunia punya harta, punya jabatan, tapi dia tidak mempunyai ketenangan maka tidak ada kenikmatan. Tapi kita hadir pada malam ini kita mendapatkan ketenangan, dimana dapat ketenangan? ketenangan adanya di majlis, ketenangan ada ketika kita membaca sholawat karena sebagaimana yang diajarkan Habib Ali bin Muhammad Al Habsy orang jika sudah mendapatkan ketenangan sudah asik hidupnya.

Yang paling besar diberi Allah SWT ketika berzikir kepada Allah SWT, ketika kita menyebut nama Allah di dunia maka nama kita disebut oleh malaikat disisi Allah SWT berkat kita berzikir. Mudah-mudahan Allah SWT memberikan kasih sayangnya, mudah-mudahan dibukakan pintu kasih sayangnya, mudah-mudahan dihadirkan dalam hati-hati kita ketenangan, mudah-mudahan Allah SWT hindarkan kita dari kebingungan, Ya Allah engkaulah yang menghadirkan kami semua di majlis ini, Ya Allah engkau keluarkan kami disini kecuali sudah engkau kasihi dan sayangi semuanya, dan sudah hadir di dalam hati-hati kami ketenangan, tidak keluar dari majlis ini melainkan sudah Allah ampunkan dosa-dosa kita.
Baca juga :




Subscribe to receive free email updates:

Formulir Kontak

Nama

Email *

Pesan *